Jumat, 24 Oktober 2014

FIRMAN TUHAN HARI INI 24 OKTOBER 2014 IBRANI 11:1-40


 
TANPA IMAN TIDAK DIPERKENAN

Pertanyaan Renungan:

1. Bagaimana caranya berkenan kepada Allah? (@ 6)

2. Apa yang diperoleh jika seseorang hidup dalam iman? (@ 33-35A)

Pengajaran:

Sebuah undangan untuk menghadiri pertemuan formal di suatu gedung
pemerintahan, biasanya mencantumkan petunjuk khusus yang memberitahukan
supaya tamu undangan mengenakan busana tertentu untuk acara tsb. Jika kita
datang dengan pakaian yang tidak sesuai undangan, maka kita pasti dilarang masuk.
Sama halnya jika kita menghampiri Allah, tanpa iman tidak mungkin kita akan
diterima-Nya. Allah hanya akan menerima bila kita berpakaian iman. Iman adalah
“pakaian” yang telah ditentukan Allah untuk kita kenakan saat kita memasuki
hadirat-Nya. Tanpa iman kita tidak berkenan kepada-Nya. Jika kita tidak hidup
dalam iman, itu sama saja dengan tidak menghormati Allah dan tidak menghargai
anugerah-Nya. Ibrani 11:6 mengatakan, “Tetapi tanpa iman tidak mungkin orang
berkenan kepada Allah. Sebab barangsiapa berpaling kepada Allah, ia harus percaya
bahwa Allah ada, dan bahwa Allah memberi upah kepada orang yang bersungguh hati
mencari DIA”. Ayat ini menjelaskan kepada kita bahwa Allah bukan sekedar memberi
upah kepada orang yang sungguh-sungguh mencari DIA, namun Allah juga “Sang Pemberi Upah”. Artinya IA memberi upah bukan hanya kadang-kadang, tetapi IA
“selalu” memberikannya kepada orang yang sungguh-sungguh mencari-Nya. Iman
mempunyai komponen-komponen vital yang akan membawa kita dalam kehidupan
yang layak dihadapan Allah. Iman itu mengandung ketaatan, penundukkan diri dan
juga penyerahan hidup secara total kepada Tuhan. Nah, inilah yang seringkali
menjadi pergumulan hidup kita, karena kita percaya bukan sekedar tahu dan yakin
tapi juga berani menyerahkan segala sesuatu yang ada dalam diri dan hidup kita ke
tangan Tuhan. Ingin berkenan kepada Tuhan? Hiduplah dalam iman kepada Allah,
karena hidup dalam iman membawa perkenanan kepada Allah.

0 komentar:

Posting Komentar