Minggu, 19 Oktober 2014

FIRMAN TUHAN HARI INI IBADAH RAYA MINGGU 19 OKTOBER OLEH PDT. YULIANA TETETLEPTA


RANCANGAN YESUS TUHAN TAK TERJANGKAU NAMUN PASTI
BERKEMENANGAN

Shallom Gihon Community

Semua kita wajib menyadari dan mengakui bahwa apapun “Rancangan YESUS
KRISTUS TUHAN” kemampuan intelektual sdr dan saya tidak akan pernah sangup
menjangkaunya, tetapi hanya patut dipercayai dan di taati sebab “DIA ALLAH” yang
benar dan hidup yang kekal dan Maha berkuasa di sorga, di bumi dan di bawah bumi


A. Tidak dibiarkan umat-umat-NYA menjadi batu sandungan dan dipermalukan
(MAT 17:24-27)

I). Kewajiban dan tanggung jawab sesuai aturan dan hukum dunia selalu menyertai
“Pengikut YESUS” (@ 24-26).

II). Seringkali pengikut YESUS tidak menjadi contoh yang baik dengan berbagi-bagai
alasan yang dapat dimengerti, tetapi ada juga yang bersikap tidak peduli (masa
bodo, sepelehkan).

III). TUHAN YESUS dengan tegas katakan “Jangan kita jadi batu sandungan atau
jangan sampai kita mempermalukan diri sendiri”

 Pertanyaan: Bagaimana caranya (apa solusinya) supaya kita tidak menjadi
batu sandungan?

 Jawab: YESUS TUHAN telah merancangkan semuanya dengan benar dan
penuh kepastian, dan IA melakukan bagian-NYA dengan kemahakuasaan-NYA
melalui sdr dan saya yang percaya dan taat untuk melakukan perintahperintah-
NYA

 Bahagian sdr dan saya yang adalah murid-NYA adalah “Percaya dan taat
melakukan”. Contoh: Simon Petrus

 Simon pergilah memancing ke danau

 Ikan pertama yang terpancing, tangkaplah, dan buka mulutnya

 Kau akan temukan uang 4 dirham

 Ambillah dan bayarlah kepada pemungut bea Bait Allah itu, bagi-KU
dan bagimu juga

IV). Apakah sulit bagi YESUS TUHAN?

Baca : ROM 10:11

B. YESUS TUHAN lakukan pertolongan-NYA tepat waktu sebab tidak mau
permalukan pelaksana pesta (YOH 2:1-10)

I). Kehadiran YESUS karena diundang , tetap menjadi berkat (@ 1-3)

II). 2.1. Sdr dan saya berhak untuk memohon pertolongan-NYA namun wajib
menyadari bahwa “TUHAN YESUS” bekerja sesuai waktu-NYA

2.1. Sdr dan saya wajib menaati dengan sabar dan tetap optimis untuk
siap melakukan apa yang diperintahkan “TUHAN YESUS”

2.1. Pertanyaan: Siapakah yang tahu bagaimana cara TUHAN YESUS memenuhi

kekurangan anggur tsb? Jawab: Baca ayat 6-8

III). TUHAN YESUS maha luar biasa (@ 9-10)

 Pemilik pesta dipuji karena anggur yang baik tetap tersedia sampai
akhir

 Perhatikan: - Jenis anggur terbaik, prosesnya 35 – 50 tahun

- Jenis anggur yang baik, prosesnya 25 – 35 tahun

- Jenis anggur yang no. 2 prosesnya 10-25 tahun

 Bagi TUHAN YESUS, 35 – 50 tahun dikerjakan hanya beberapa menit

C. TUHAN YESUS mengajar dan mendidik murid-murid-NYA untuk “Bertanggung
jawab” (LUK 9:10-17)

I). Kehadiran YESUS TUHAN selalu menarik banyak orang datang kepada-NYA
(@ 11-12)

II). Perhatikan apa yang dikatakan YESUS TUHAN

 Kamu harus memberi mereka makan!

 Pertanyaan: Apakah YESUS TUHAN tidak tahu, ini desa, tempat yang jauh
dari kota dan ada 5000 orang laki-laki yang mengikuti-NYA

 Jawab murid-murid-NYA: Yang ada pada kami disini hanya 5 roti dan 2 ekor
ikan kecil dan uang 200 dinar kalau pergi beli makanan apakah cukup?.

Apakah ada roti sebanyak itu di sore hari ini?

0 komentar:

Posting Komentar