Selasa, 16 Juni 2015

FIRMAN TUHAN HARI INI SELASA 16 JUNI 2015 LUKAS 1:5-25


  JUST BELIEVE AND ARCHIEVE

RHEMA APA YANG SAUDARA DAPAT DARI BACAAN DI ATAS:
1. ...................................................................................................
2. ..................................................................................................
Pengajaran:




Just believe and achieve. Percaya saja dan terimalah. Mungkin kalimat ini memang
lebih mudah diomongkan daripada dilakoni. Bagaimana kita bisa percaya pada
sesuatu yang mustahil? Tidak ada uang, bagaimana bisa menyekolahkan anak.
Penyakit berbahaya bagaimana bisa sembuh. Dokter menyatakan mandul atau
bermasalah dengan kandungan, bagaimana bisa punya anak. Situasi terjepit di manamana,
bagaimana bisa menjadi berkembang dan luar biasa. Pimpinan yang
amburadul kepemimpinannya dan sering melakukan hal yang tidak masuk akal,
bagaimana bisa memimpin dengan benar dan membawa organisasi pada kemajuan
besar. Semua keadaan yang terpapar di atas menunjukan banyak hal yang tidak
mungkin. Namun, Tuhan Yesus menegaskan, bahwa tidak ada yang mustahil bagi
kita. Pertanyaannya adalah, apakah kita percaya pada perkataan itu? Zakharia
adalah seorang iman yang dikatakan “benar di hadapan Allah dan hidup menurut
segala perintah dan ketetapan Tuhan dengan tidak bercacat” (@ 6). Dengan reputasi
seperti itu, seharusnnya Zakharia percaya pada perkataan malaikat Tuhan (@ 13).
Sebaliknya, Zakharia justru menolak untuk mempercayainya sehingga ia dibuat bisu
(@ 18, 20). Gihon Community, Zakharia mungkin terlalu sering berada dalam Bait
Allah namun tidak memiliki pengalaman pribadi dengan Tuhan. Ia hanya melakukan
rutinitas dalam ibadah saja tanpa merasakan jamahan Tuhan. Rutinitas itu
menggoyahkan kepercayaan. Hari ini, mungkin kita sangat rajin beribadah,
memberikan persepuluhan, melayani Tuhan dengan sebaik mungkin. Hanya saja,
jagan kehilangan kesempatan untuk memiliki pengalaman pribadi dengan Tuhan agar
kita tidak canggung menerima mukjizat-Nya. Jangan sampai rutinitas kita malah
menggoyahkan iman kita.

0 komentar:

Posting Komentar